7 Tempat Menarik di Brisbane Australia

The legendary Story Bridge at sunset. (Source: Amy Feeney/Canva)

Brisbane, yang terletak di negara bagian Queensland, Australia, adalah kota yang penuh dengan tempat-tempat menarik untuk dikunjungi. Dari pemandangan alam yang menakjubkan hingga tempat-tempat bersejarah dan pusat perbelanjaan modern, Brisbane memiliki sesuatu untuk setiap wisatawan.

Berikut adalah beberapa tempat menarik yang harus Anda kunjungi di Brisbane.

Southbank Parklands. Credit: canva

South Bank Parklands

Sebuah taman yang luas di tepi Sungai Brisbane yang menawarkan berbagai kegiatan outdoor. Terdapat taman hijau yang luas, kolam renang buatan, taman air, serta pilihan restoran dan kafe yang sangat beragam. Selain itu, terdapat juga banyak acara yang diadakan di sini sepanjang tahun.

A close-up koala at the Lone Pine Koala Sanctuary at night. (Credit: Tourism Australia/Canva)

Lone Pine Koala Sanctuary

Tempat yang tepat untuk menemukan dan berinteraksi dengan koala. Selain itu, Anda juga dapat melihat berbagai spesies hewan asli Australia seperti kanguru, echidna, dan wombat. Ada banyak kegiatan yang dapat dilakukan di sini, seperti memegang koala, memberi makan kanguru, dan menyaksikan pertunjukan hewan.

Mount Coot-tha

Gunung yang terletak di sebelah barat Brisbane dan menawarkan pemandangan yang menakjubkan dari kota. Anda dapat naik ke atas gunung menggunakan kendaraan atau berjalan kaki melalui jalur hiking yang ada. Di puncak gunung, terdapat observatorium, taman botani, dan restoran yang populer.

The view of Brisbane city from Mount Coot-tha. (Credit: RobertDowner/Canva)

Roma Street Parkland

Taman kota yang terletak di pusat kota Brisbane. Taman ini menawarkan taman yang hijau dan luas, serta banyak jalur hiking dan jogging. Ada juga banyak taman air, kolam renang buatan, dan area piknik yang cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga dan teman-teman.

Gallery of Modern Art

Sebuah museum seni yang terletak di tepi Sungai Brisbane. Museum ini menampilkan koleksi seni modern dan kontemporer, dan sering mengadakan pameran seni dan acara seni lainnya. Selain itu, museum ini memiliki toko suvenir dan kafe yang populer.

Story Bridge in Brisbane SCB. (Credit: MoMorad/Canva)

Story Bridge

Jembatan yang terkenal di Brisbane dan menawarkan pemandangan indah dari kota. Anda dapat berjalan atau bersepeda melewati jembatan ini, atau mengambil tur perahu di bawahnya.

Jika Anda suka tantangan, Anda juga dapat mencoba Skywalk, sebuah pengalaman mengayuh di atas jembatan.

Queen Street Mall. (Credit: funky-data/Canva)

Queen Street Mall

Pusat perbelanjaan yang terletak di pusat kota Brisbane. Terdapat banyak toko dan butik yang menawarkan berbagai barang, mulai dari pakaian hingga barang-barang elektronik. Selain itu, Anda juga dapat menemukan banyak restoran dan kafe yang menyajikan makanan dan minuman yang lezat.

Inilah beberapa tempat menarik yang harus Anda kunjungi di Brisbane. Dari pemandangan alam yang menakjubkan hingga pusat perbelanjaan yang modern, Brisbane menawarkan banyak pengalaman yang tak terlupakan.

See also  Gala Thai West End Brisbane: Menu, Prices, and Reviews

Ada banyak tempat lain di kota ini yang juga patut dikunjungi, seperti New Farm Park, Botanic Gardens, dan Kangaroo Point. Selain itu, ada juga banyak acara tahunan yang diadakan di Brisbane, seperti Brisbane Festival, Riverfire, dan Ekka.

Brisbane juga terkenal dengan makanan dan minuman yang lezat. Ada banyak restoran dan kafe yang menyajikan masakan lokal dan internasional yang enak. Beberapa hidangan khas Brisbane yang harus Anda coba adalah meat pie, fish and chips, dan lamington.

Selain itu, jangan lupa mencoba beberapa bir lokal seperti XXXX dan James Squire.

Jika Anda ingin mengenal lebih dalam sejarah Brisbane, kunjungilah beberapa tempat bersejarah seperti Old Government House, Museum of Brisbane, dan City Hall. Tempat-tempat ini menampilkan sejarah kota Brisbane dari masa lampau hingga saat ini.

Brisbane juga merupakan gerbang menuju wisata alam yang spektakuler seperti Great Barrier Reef dan Fraser Island. Anda dapat mengambil tur dari Brisbane ke tempat-tempat ini dan mengalami pengalaman yang tak terlupakan.

Kesimpulannya, Brisbane adalah kota yang penuh dengan tempat menarik dan pengalaman yang tak terlupakan. Dari alam yang indah hingga pusat perbelanjaan yang modern, Brisbane memiliki sesuatu untuk semua orang. Jadi, jika Anda merencanakan liburan ke Australia, jangan lewatkan untuk mengunjungi kota yang penuh semangat ini!


South Bank Brisbane: Jalan-jalan Minggu Pagi Bersama Keluarga

Beberapa tahun yang lalu kami sekeluarga melakukan perjalanan liburan ke Australia, khususnya ke Brisbane. Karena kami pergi bersama 2 anak perempuan yang masih kecil, sebelum jalan-jalan sudah harus dipelajari dulu tujuan-tujuan wisata yang cocok buat anak kecil.

Kami sudah membuat daftar di mana tempat-tempat yang menarik, seru, mendidik, namun tidak terlalu melelahkan. Dan, tentu juga yang mudah untuk mencari makanan serta minuman yang cocok buat anak-anak. Salah satu pilihan dalam daftar kami adalah daerah South Bank Brisbane.

south bank brisbane
South Bank Brisbane. Credit: unsplash

South Bank Brisbane merupakan area berupa pusat hiburan, budaya dan pendidikan, yang terletak di sebelah selatan Sungai Brisbane. Di area ini terdapat South Bank Parklands yang berisi aneka hiburan serta permainan untuk keluarga.

Arah ke South Bank Brisbane

Dari arah pusat kota Brisbane, jika kita melihat ke seberang Sungai Brisbane, akan terlihat kincir yang sangat besar, yang disebut Wheel of Brisbane. Nah, di situlah letak area South Bank Parklands. Dan karena parklands ini sifatnya seperti taman umum, maka untuk masuk ke area ini tidak dipungut bayaran.

Kami memutuskan untuk jalan-jalan ke South Bank Brisbane pada hari Minggu pagi. Alasannya adalah kami ingin merasakan suasana liburan akhir minggu penduduk lokal di Brisbane. South Bank Brisbane merupakan salah satu tujuan santai akhir minggu, baik untuk liburan keluarga, kumpul bersama teman, ataupun untuk mencari makan dan belanja. Jadi, yuk kita mulai jalan-jalannya.

See also  20 Tempat Makan Halal Brisbane dan Gold Coast

Bagaimana cara menuju South Bank Brisbane? Sebenarnya sangat mudah. Kita tinggal jalan kaki mengarah ke sana. Dari Queen Street Mall, kita menuju ke arah Sungai Brisbane, lalu menyeberangi Victoria Bridge yang bersejarah, langsung sudah sampai di area South Bank. Namun, karena kami membawa 2 krucil dan kuatir mereka akan terlalu capek, kami memutuskan untuk naik kereta dari Central Station, dan turun di stasiun South Bank.

Begitu sampai South Bank, pertama yang kita lihat adalah gedung yang sangat besar dan unik. Gedung ini bernama GOMA, alias Gallery of Modern Art. Di sini dipamerkan aneka karya seni kontemporer, termasuk hasil-hasil karya Pop Art yang sudah mendunia, seperti Warhol. Namun, karena kami tidak ada rencana untuk melihat art gallery, dan karena kebetulan kami membawa anak-anak kecil dan  kami kuatir ribet, jadilah kami hanya foto-foto di area lobi depannya.

Untuk yang pergi ke sana tanpa anak-anak, ataupun bersama keluarga dengan anak yang sudah besar, disarankan untuk mengunjungi galeri ini. Menurut review, karya-karya seni yang dipamerkan di galeri seni ini cukup lengkap serta mengagumkan.

Street Beach. Foto: koleksi pribadi

Menuju ke arah Parklands, keseruan berikutnya yang kami temukan adalah pasar yang disebut dengan nama South Bank Collective Markets. Pasar ini hanya diadakan pada akhir minggu, dimulai dari Jumat petang sampai Minggu petang. Di sini dijual dari aneka jenis kerajinan tangan lokal, baju, pernak-pernik, asesoris, sampai makanan dan minuman lokal.

Untuk membeli makanan di sini, jika kita mencari yang halal, mungkin kita harus lebih berhati-hati. Yang jelas, karena kami pergi dengan 2 putri cantik ini, berakhir dengan membeli aneka jenis pernak-pernik yang lucu dan unik.

Selesai keliling di area pasar, kami melanjutkan perjalanan dan masuk ke area Parklands, melalui yang namanya the Arbour. The Arbour ini berupa pergola yang sangat cantik, diatur sedemikan rupa sehingga tampak sangat artistik, dan dihias tanaman bunga-bunga sehingga sangat indah. Untuk yang suka foto-foto, pasti akan bisa menghabiskan waktu lama di area pergola ini saja.

Area pertama yang kami temukan adalah playground. Di sini tersedia banyak sekali permainan anak-anak. Jadi kami cukup lama di area ini, sambil mengawasi anak-anak yang asik berkeliling mencoba segala permainan. Di area ini terdapat pula fasilitas untuk barbeque.

Banyak orang-orang lokal yang memanfaatkan area ini untuk berkumpul dan mengadakan barbeque besama teman ataupun keluarga.

See also  Top 10 Best Steak Restaurants in Brisbane, Australia

Berikutnya adalah area yang sangat terkenal di South Bank ini, yaitu Street Beach. Area ini dibentuk seperti pantai, sehingga di sini bisa ditemukan pasir putih serta pohon-pohon kelapa. Di sini, kita bisa berenang di kolam yang terasa seperti renang di laut, ataupun hanya duduk santai di tepi “pantai”.

Bagi yang membawa anak-anak, jika akan berkunjung ke sini, disarankan sangat untuk membawa handuk dan baju ganti selayaknya mau pergi renang. Karena akan-anak tidak mungkin mau hanya duduk dan menikmati pemandangan saja di sini.

Mereka pasti akan tidak sabar untuk menikmati main air di sini. Andaikan terpikirkan oleh kami untuk membawa tikar, maka kami bisa duduk di tikar sambil makan dan mengawasi anak-anak main di “laut’. Berasa seperti di pantai Ancol khan hahaha.

Setelah lelah main air, saatnya mencari tempat untuk duduk santai sambil menikmati pemandangan Sungai Brisbane yang indah dan tenang. Di area South Bank ini terdapat tempat makan bernama Cafe Lagoona’s, yang terletak tepat di pinggir sungai.

Mereka menyediakan aneka jenis makanan barat, kue, serta kopi. Karena tempat makan ini bukan termasuk yang direkomendasikan sebagai halal, kami memutuskan untuk ngopi-ngopi saja di sini. Benar-benar suasana di sini membuat tidak ingin pulang rasanya.

Brisbane River. Foto: Koleksi pribadi

Di dekat cafe itu terlihat ada dok untuk tempat pemberhentian City Cat. City Cat merupakan transportasi air berupa feri, yang dapat mengantarkan kita ke tempat tujuan melalui Sungai Brisbane. Jadi semacam bis, namun di air. Jika ingin keliling kota Brisbane sambil menyusuri sungai, dapat mencoba untuk naik City Cat ini. Sangat menyenangkan, dan juga tidak mahal.

Jalan-jalan, sudah. Belanja, sudah. Bermain dan berenang, sudah. Santai sambil ngopi juga sudah. Anak-anak juga tampak sangat menikmati jalan-jalan hari ini. Sekarang saatnya kami kembali ke hotel, karena anak-anak tampaknya sudah lelah sekali dan sudah saatnya untuk tidur siang. Sampai jumpa di perjalanan berikutnya. (rd)

  • Artikel kiriman dari kontributor.
  • Mau share juga pengalaman kamu jalan-jalan di Australia? Kirim saja email ke kami: info@ostrali.com.
Was this article helpful?
YesNo